Saturday, January 10, 2009

hmmm, Bandung-Puncak-Puncak (Two Towel)

hmmm, perjalanan liburan gw yang kedua yaitu ke puncak. Perjalanan ini dilakukan bersamaan dengan 4 orang awam lainnya, Burjongas, Burjongos, Burjongis, dan Burjonges. Untung saja ke-4 Burjong*s ini sepertinya gak baca blog gw, jadi sah2 aja nama mereka gw samarkan demi masa depan korban perkosaan. Selama perjalanan, kejadian semena2 diberakin truk tidak terjadi lagi, karena jalanan diisi oleh tuyul2 awam tipikal yang menghabiskan akhir tahun di puncak. Hooo, kami bukan tuyul tentu saja, oh yang 4 orang Burjong*s mungkin jenis spesiesnya tuyul, tapi gw definitely not. 5 orang (boleh saja menyebutnya sebagai 1 dewa, 4 tuyul, tapi nyebut 5 orang kayaknya lebih hemat) ini disatukan dalam 1 buah mobil yang nyaman dan terlindung dari asap2 knalpot. Benar! Sekarang kami adalah The Unberakable (Yang Gak Bisa Diberakin).

hmmm, maka sampailah kami, The Unberakable di Pila, yang terletak di angka Cimacan Valley, beberapa cm dari Puncak Pass. Sesampainya di sana, gw segera menyadari klo gw lupa bawa jaket, oh my dog! Perkomplekan vila Cimacan Valley ini masih lumayan relatif sepi dari penghuni waktu kami, The Unberakable sampai. Ada palang berisi peringatan "Hati2 Banyak Anak2!". Ternyata anak2 di komplek ini pada makan orang, untungnya gw cuma melihat beberapa biji anak2 lagi pada main ayunan, jangan sampai mereka menyadari kehadiran kamu. Hooo, rata2 penghuninya gw liat serumpun bangsa sama gw (bagi yang tau).

hmmm, pada saat menapakkan kaki di lantai teras vila tersebut, perut kami berlima serentak ngeband jazz, wew sebenarnya 1 orang perutnya keroncongan, dan 1 orang lagi dangdutan, tapi mayoritas pada nge-jazz. Hal pertama yang terlintas adalah berburu makanan, mungkin kita bisa menombak kelinci malang yang terjebak di bebatuan ato menyate kadal ato ular jika terpaksa di bawah sinar bulan yang temaram. Sayang sekali, ternyata makanan sudah lengkap disiapkan di vila dan dari Jakarta. Sungguh sayang sekali...

hmmm, makanan yang dipersiapkan lumayan lengkap, beras, ayam, naged, mi, kornet, kentang2an, jagung2an, dan banyak snake-snake lainnya. Hiburan yang sudah dipersiapkan berupa 2 set kartu, uno dan remi, satu buah PS2, satu buah laptop, satu buah kamera canggih, beberapa pasang sendal buat berjalan2, dan mas kawin berupa seperangkat alat solat. Karena kami, The Unberakable terdiri dari 5 orang, maka kartu remi jarang dimainkan, karena rata2 hanya muat 4 orang, sedangkan salah satu peraturan yang telah disepakati adalah dilarang ngautis.

hmmm, tapi kadang2 kartu remi dimainkan jika ada yang mengalah tidur, ato sistem kalah-ganti diberlakukan. Selebihnya uno-lah yang paling banyak membunuh waktu karena bisa dimainkan sekaligus ber-5. Permainannnya sederhana dan standar, cuma dengan beberapa tambahan, dan tambahan yang paling menarik adalah yang kalah harus duduk jongkok dan mangap sampai dia menang. Menarik bukan? Gw pengen nyoba lagi jadinya. Warning! Tuyul2 lemah dilarang mencoba di rumah ato di manapun.

hmmm, singkat kalimat, akhirnya kami, The Unberakable sampai di malam tahun baru, petasan dan kembang api rame banget serame2nya tanpa berhenti dari jam 8 malem sampe jam 1 taun berikutnya. Sambil menikmati kembang api, kami, The Unberakable membantai dan memanggang para ayam2 pengangguran. Hasilnya sih gak beda jauh sama hasil ayam panggangannya Farah Quinn, koki cewek di Trans TV, sama2 ayam panggang gitu loh, cuma mungkin rasa saja yang membedakan.

hmmmm, kemudian taun berikutnya kami, The Unberakable, pulang lagi ke Jakarta. Sekian dan terima kasih, sambil menunggu postingan berikutnya (seri ke-3), yaitu Puncak yang kedua, mari kita sama2 berharap dan mengusahakan acara Puncak akan jadi dilaksanakan. Amin.

4 comments:

Anonymous said...

pertamax

asiik, di apdet lagi...

hehehe....

lagi..lagi..

Randi Saputra said...

"The Unberakable"?
julukan yg keren, wakakak..
apdet lagi ^^

Anonymous said...

gila bener nie orang.....

kkeerreennn abiezzz...
ssaalluuttee dehh bwt loe....

jadi penasarannn pengen ketemu orangnya gimana ;)

perfectniji said...

mal, ini dyta. gue nominasikan lo untuk Blogger Friendship Award.

keterangan lebih lanjut bisa dilihat di http://daichann.blogspot.com/2009/04/something-from-ara.html

jadi ini ttg award itu… tapi linknya masih itu padahal dah gue ganti titlenya… hehehehe…